PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN EKOSISTEM MANGROVE SEBAGAI EKOWISATA DI KECAMATAN KUTA RAJA KOTA BANDA ACEH

Saputra, Zul Yusrian (2022) PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN EKOSISTEM MANGROVE SEBAGAI EKOWISATA DI KECAMATAN KUTA RAJA KOTA BANDA ACEH. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
ZUL YUSRIAN SAPUTRA_C6_PEPM_PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN EKOSISTEM MANGROVE SEBAGAI EKOWISATA DI KECAMATAN KUTA RAJA KOTA BANDA ACEH.pdf

Download (480kB) | Preview

Abstract

Wilayah Aceh merupakan daerah yang hampir seluruhnya dikelilingi oleh laut serta mempunyai wisata tersendiri sehingga menjadi salah satu sektor wisata yang menunjang ekonomi masyarakat. Tujuan: Sesuai dengan fokus penelitian, penelitian ini bertujuan untuk menciptakan gambaran mengenai pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan ekosistem mangrove sebagai ekowisata di Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh. Metode: Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan melakukan analisis melalui pendekatan induktif yang mana pada penelitian ini membolehkan temuan-temuan di lapangan yang timbul dari kondisi universal dan kondisi-kondisi dini tanpa mengabaikan struktur metodologinya. Hasil/Temuan: Berdasarkan hasil temuan oleh penulis di lapangan, pemberdayaan masyarakat dalam pengembangan ekosistem mangrove sebagai ekowisata di Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh sudah terlaksana secara maksimal. Hasil tersebut di capai akibat adanya dukungan pemerintah setempat, koordinasi dan Kerja sama dengan pihak lain yang sangat baik. Tetapi walaupun di nilai telah maksimal, masih ditemukannya beberapa hambatan seperti, sarana prasarana yang masih kurang memadai, kemampuan masyarakat dalam menguasai teknologi masih kurang, dan juga kondisi ekonomi masyarakat masih kurang memadai. Berdasarkan kesimpulan tersebut penulis memberikan saran seperti memperbaiki sarana dan prasarana dan juga melakukan pembinaan terhadap masyarakat dalam peningkatan penguasaan teknologi. Pemberdayaan melalui ekowisata ini memiliki potensi untuk lebih maju dan berkembang oleh karena itu Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh dengan melaksanakan upaya yaitu pembina-pembinaan. Kata Kunci: Pemberdayaan, Masyarakat, Ekowisata, Mangrove

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HS Societies secret benevolent etc
Divisions: Faculty of Politics and Government > Community Economic and Rural Development
Depositing User: Pembangunan Ekonomi dan Pemberdayaan Masyarakat FPP
Date Deposited: 22 Jun 2022 02:30
Last Modified: 22 Jun 2022 02:30
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/9851

Actions (login required)

View Item View Item