Husna, Asmaul (2022) Tata Kelola Sektor Industri dan Perdagangan Sebagai Unggulan Kota Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.
|
Text
ASMAUL HUSNA C1 29.1160 FPP.pdf Download (371kB) | Preview |
Abstract
Penulis berfokus pada sektor industri dan perdagangan sejatinya merupakan unggulan Kota Banjarmasin yang menjadi fokus dalam visi pembangunan daerah. Namun sejatinya kontribusi sektor ini belum optimal bagi penerimaan daerah Kota Banjarmasin. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis serta mendeskripsikan Tata Kelola Sektor Industri Dan Perdagangan Sebagai Unggulan Kota Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan serta mengetahui faktor penghambat dan upaya dalam menanggulanginya. Metode: Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif dan analisis terhadap teori sektor unggulan dari Rachbini. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan wawancara mendalam (5 informan), dokumentasi dan observasi. Hasil/Temuan: peningkatan investasi guna meningkatkan pendapatan daerah dengan bekerja sama dengan pihak ketiga belum mampu dilakukan oleh Kota Banjarmasin. Kesimpulan: Bahwa tata kelola pemerintah pada sektor industri dan perdagangan masih belum terlaksana secara baik. Adapun penyebab dari belum terlaksananya dengan baik ialah kurangnya investor yang bekerja sama dengan pemerintah kota terkait bidang industri dan perdagangan tersebut dan masih kurangnya sarana prasarana yang mampu mendorong tata kelola tersebut berjalan dengan baik. Namun upaya yang telah dilakukan pemerintah yaitu menata dan mengelola sektor industry dan perdagangan dengan lebih maksimal. Kata Kunci: Tata Kelola, Industri, Perdagangan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management H Social Sciences > HE Transportation and Communications H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HG Finance |
Depositing User: | Pembangunan Ekonomi dan Pemberdayaan Masyarakat FPP |
Date Deposited: | 20 Jun 2022 02:45 |
Last Modified: | 20 Jun 2022 02:45 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/8816 |
Actions (login required)
View Item |