EFEKTIVITAS PELAYANAN PENGADUAN MASYARAKAT SECARA ONLINE MELALUI APLIKASI LAPOR DI DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KOTA PALANGKA RAYA PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

PRATAMA, SATRIA ARIYUDHA (2022) EFEKTIVITAS PELAYANAN PENGADUAN MASYARAKAT SECARA ONLINE MELALUI APLIKASI LAPOR DI DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KOTA PALANGKA RAYA PROVINSI KALIMANTAN TENGAH. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
Satria Ariyudha Pratama_29.1101_EFEKTIVITAS PELAYANAN PENGADUAN MASYARAKAT SECARA ONLINE MELALUI APLIKASI LAPOR DI DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KOTA PALANGKA RAYA.pdf

Download (479kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Diskominfo Kota Palangka Raya dalam menjalankan tugas dan fungsinya dihadapi dengan isu atau kendala. Dari data rencana strategis Diskominfo Kota Palangka Raya kendala-kendala yang dihadapi yaitu belum maksimalnya pengembangan infrastruktur komunikasi dan informatika seperti masih adanya beberapa wilayah di Kota Palangka Raya yang tidak terjangkau sinyal komunikasi. Tujuan: dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas, faktor penghambat, serta upaya untuk mengatasi masalah dari pelayanan pengaduan masyarakat secara online melalui aplikasi LAPOR di Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah. Metode: penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Fokus penelitian ini menggunakan teori Duncan dalam Zulkarnain yaitu pencapaian tujuan, integrasi, dan adaptasi. Hasil/Temuan: Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa Efektivitas Pelayanan Pengaduan Masyarakat Secara Online Melalui Aplikasi LAPOR di Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah secara umum sudah berjalan cukup baik dan efektif. Hal ini terlihat dari banyaknya laporan yang masuk dari masyarakat, sebagian masyarakat di Kota Palangka Raya sudah mengetahui dengan adanya aplikasi LAPOR dan ada juga yang masih belum mengetahuinya. Kesimpulan: Faktor yang menjadi penghambat yaitu kurangnya kompetensi Pejabat Penghubung dan Operator dikarenakan mutasi ASN atau pergantian petugas di masing–masing OPD, masih adanya kawasan di Kota Palangka Raya yang masih terkendala dalam jaringan. Upaya yang dilakukan DKISP dalam mengatasi hambatan yaitu meningkatkan infrastruktur DKISP Membuat usulan menara 3T dan akses internet untuk daerah yang blank spot ke UPT Bakti Kominfo, dan meningkatkan Sumber Daya Manusia untuk admin koordinator yang menangani LAPOR secara langsung yaitu melalui pelatihan/bimbingan teknis/coaching clinic bagi Pengelola Aplikasi SP4N-LAPOR secara berkala. Kata Kunci: Efektivitas, Pelayanan Pengaduan, Aplikasi LAPOR ABSTRACT Problem Statement/Background (GAP): The Diskominfo of Palangka Raya City in carrying out its duties and functions is faced with issues or obstacles. From the data on the strategic plan of the Communication and Information Office of the City of Palangka Raya, the obstacles faced are that the development of communication and informatics infrastructure has not been maximized, such as there are still some areas in the City of Palangka Raya that are not covered by communication signals. The purpose of this study was to determine the effectiveness, inhibiting factors, and efforts to overcome the issue of public complaints services online through the Application of Reporting in the Palangka Raya City Communications and Informatics Office of Central Kalimantan Province. Method the research method used is descriptive qualitative research method with an inductive approach. The data collection techniques used are interviews, observation and documentation. Data analysis techniques, namely data reduction, data presentation and conclusion drawings. The focus of this research uses Duncan's theory in Zulkarnain, namely achieving goals, integration, and adaptation. Result: Based on the results of the study show that the effectiveness of public complaints services online through the Application of Reporting in the Palangka Raya City Communication and Informatics Office of Central Kalimantan Province in general has run quite well and effectively. This can be seen from the number of reports entering from the community, some people in the city of Palangka Raya have known the application of report and some still do not know it. Conclusion: Factors that are inhibitors are the lack of competency of connecting officials and operators due to ASN mutations or changes in officers in each OPD, there are still areas in the city of Palangka Raya which are still constrained in the network. The efforts made by DKISP in overcoming the obstacles, namely increasing the DKISP infrastructure to make a proposal for 3T towers and internet access for areas that blankspots to UPT Bakti Kominfo, and increase human resources for admin coordinators who handle reporting directly, namely through training / technical guidance / coaching clinic for Periodic SP4N-LAPOR application manager. Keywords: Effectiveness, Complaint Services, Application LAPOR

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Goverment Management > Smart City Information Management
Depositing User: Teknologi Rekayasa Informasi Pemerintahan FMP
Date Deposited: 31 May 2022 03:17
Last Modified: 31 May 2022 03:17
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/6961

Actions (login required)

View Item View Item