Pangaribuan, Wira Sumihardo Cendekia (2021) KINERJA DINAS SOSIAL PEMBERDAYAAN PEREMPUAN PERLINDUNGAN ANAK DALAM PENDISTRIBUSIAN BANTUAN SOSIAL KEPADA MASYARAKAT TERDAMPAK COVID-19 DI KOTA PEMATANGSIANTAR. Diploma thesis, IPDN Jatinangor.
|
Text
Ringkasan LA.pdf Download (126kB) | Preview |
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui Kinerja Dinas Sosial P3A Kota Pematangsiantar dalam pendistribusian bantuan sosial kepada masyarakat terdampak COVID-19. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan induktif. Teknik pengumpulan data menggunakan Triangulasi Data dengan cara observasi, dokumentasi, dan wawancara. Adapun Teknik Analisis data yang digunakan diawali dengan reduksi data, dilanjutkan penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menampilkan bahwa kinerja Dinas Sosial dalam pendistribusian bantuan sosial kepada masyarakat terdampak COVID-19 dinilai dalam kategori baik, dengan menggunakan teori Agus Dwiyanto dengan indikator Produktivitas, Kualitas Pelayanan, Responsivitas, Responsibilitas, dan Akuntabilitas. Diperoleh hasil Persentase penyaluran bantuan sosial yang sudah tersalur mencapai angka 90%. Saran yang dapat penulis sampaikan sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan; pertama, melaksanakan sosialisasi berkelanjutan tentang bantuan sosial kepada masyarakat, kedua, menyediakan posko pelayanan dan informasi terkait bantuan sosial, dan merealisasikan penambahan jumlah aparatur Dinas Sosial, dengan dibekali pengetahuan terkait bantuan sosial. Kata Kunci: Bantuan sosial, Dinas Sosial, Kinerja, Pendistribusian
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Campus > IPDN Kampus Jatinangor |
Depositing User: | Auliya Noviyani Sardi |
Date Deposited: | 20 Sep 2021 08:23 |
Last Modified: | 20 Sep 2021 08:23 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/6130 |
Actions (login required)
View Item |