IMPLIKASI PROGRAM DANA DESA TERHADAP KOHESI SOSIAL DI DESA TAMALATE KABUPATEN TAKALAR

Faisal, Muhammad and Nain, Umar (2018) IMPLIKASI PROGRAM DANA DESA TERHADAP KOHESI SOSIAL DI DESA TAMALATE KABUPATEN TAKALAR. Sosiohumaniora - Jurnal Ilmu-ilmu Sosial dan Humaniora, 20 (3). pp. 222-230. ISSN 2443-2660 (online)

[img]
Preview
Text
implementasi pelaksanaan program dana desa.pdf

Download (289kB) | Preview
[img] Text
IMPLIKASI PELAKSANAAN PROGRAM DANA DESA TERHADAP KOHESI SOSIAL DI DESA TAMALATE KABUPATEN TAKALAR.pdf

Download (3MB)
[img]
Preview
Text
IMPLIKASI PELAKSANAAN PROGRAM DANA DESA TERHADAP KOHESI SOSIAL DI DESA TAMALE KABUPATEN TAKALAR MUHAMMAD FAISAL DAN UMAR NAIN.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://journal.unpad.ac.id/sosiohumaniora/article/...

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis implikasi pelaksanaan program dana desa terhadap kohesi sosial. Pelaksanaan program dana desa menjadi penting untuk dianalisis karena kehadirannya adalah untuk memperkuat masyarakat desa sebagai subjek pembangunan.Jenis penelitian ini adalah korelasional prediktif, non eksperimental. Data diperoleh melalui instrumen berupa kuesioner. Responden penelitian ini adalah 265 warga Desa Tamalate (198 laki-laki, 67 perempuan)yang diambil dengan teknik convenience sampling, insidental, dan secara purposif diupayakan agar responden dapat dijaring pada setiap RW dari 10 RW di Desa Tamalate dan berasal dari berbagai latar belakang pekerjaan. Data penelitian dianalisis dengan menggunakan uji regresi linear satu variabel independen dan dengan bantuan Program SPSS versi 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan program dana desa berimplikasi positif dan siginifikan terhadap kohesi sosial masyarakat. Dari persamaan regresi linear diperoleh informasi bahwa pelaksanaan program dana desa berkontribusi sebesar 0,539 terhadap kohesi sosial. Nilai R Square sebesar 0,300 yang menjelaskan bahwa sebanyak 30% variasi yang berbeda dari kohesi sosial ditentukan oleh pelaksanaan program dana desa pada taraf signifikansi = 0,05. Kohesi sosial tercipta seiring dengan munculnya rasa suka diantara anggota masyarakat dan interaksi yang terjadi didominasi kerjasama serta mempunyai tujuan yang terkait satu dengan lainnya. Kata Kunci: Implikasi; pelaksanaan program; dana desa; kohesi sosial

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: S.IP, M.Si Kuncoro G. Pambayun
Date Deposited: 25 Nov 2020 02:30
Last Modified: 21 Sep 2021 02:21
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/5745

Actions (login required)

View Item View Item