IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PROGRAM RUANG PUBLIK TERPADU RAMAH ANAK (RPTRA) DI KELURAHAN CIBUBUR KECAMATAN CIRACAS KOTA ADMINISTRASI JAKARTA TIMUR

APRITANTI, SUCI AMANAH (2019) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PROGRAM RUANG PUBLIK TERPADU RAMAH ANAK (RPTRA) DI KELURAHAN CIBUBUR KECAMATAN CIRACAS KOTA ADMINISTRASI JAKARTA TIMUR. Diploma thesis, INSTITUT PEMERINTAHAN DALAM NEGERI.

[img] Text
RINGKASAN.docx

Download (29kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Implementasi Kebijakan Program Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di Kelurahan Cibubur Kecamatan Ciracas Kota Administrasi Jakarta Timur”. Tujuan dari penelitian ini adalah menjelaskan dan menganalisis bagaimana implementasi kebijakan program RPTRA di Kelurahan Cibubur serta menjelaskan dan menganalisis faktor-faktor penghambat implementasi kebijakan program tersebut dan upaya-upaya yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu obervasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan Program RPTRA di Kelurahan Cibubur Kecamatan Ciracas Kota Administrasi Jakarta Timur belum efektif. Rendahnya partisipasi masyarakat, keterbatasan dana untuk pelaksanaan program, dan keterbatasan lahan untuk memperbaiki kondisi RPTRA Cibubur Berseri. Maka penulis menyarankan beberapa hal yaitu, pemberian anggaran dari pemerintah pusat untuk Program RPTRA, dilakukannya pelatihan bagi pengelola, dilakukannya sosialisasi dan perhatian dari pemerintah untuk masyarakat dan RPTRA, dilakukannya penjadwalan perawatan sarana dan prasarana RPTRA, dan mencari sumber dana yang dapat menunjang pelaksanaan Program RPTRA. Kata Kunci : Implementasi, Kebijakan, Ruang Publik Terpadu Ramah Anak ABSTRACT The research entitled " The implementation of the policy program of The Integrated Friendly Public Space (RPTRA) in the Cibubur Urban Village Ciracas SubDistrict East Jakarta". The purpose of this research is to describe and analyze how the implementation of program policies, The Integrated Friendly Public Space (RPTRA) in the Cibubur Urban Village as well as to explain and analyzing factors restricting the policies implementation of the programs and efforts to overcome these problems. The methods used in this research is descriptive qualitative method with inductive approach. Data collection techniques used in this research are observation, interview and documentation. Technique of data analysis using data reduction, the data display and conclusion drawing. The results of this research show that the implementation of The Integrated Friendly Public Space (RPTRA) program in Cibubur Urban Village have not been effective. The low participation of the community, the limitation of funds for program implementation, and limitations of the land to improve the condition of RPTRA Cibubur. The author suggests some things namely, administering the budget from the Central Government for the RPTRA Program, training for the managers, socialization and attention from the Government to the community and RPTRA, scheduled the RPTRA facilities and infrastructure handling, and look for the source of funds that can support the implementation of the RPTRA Program. Keywords: Implementation, Policy, The Integrated Friendly Public Space

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Kelas S1 Kebijakan Pemerintahan
Date Deposited: 12 Jul 2019 07:39
Last Modified: 12 Jul 2019 07:39
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/3787

Actions (login required)

View Item View Item