woff, reinhard jonas wowor and Karno, Karno (2025) EFEKTIVITAS WEBSITE PAPUA.GO.ID BAGI PELAYANAN MASYARAKAT PROVINSI PAPUA. Other thesis, INSTITUT PEMERINTAHAN DALAM NEGERI.
![]() |
Text
32.1074_Reinhard jonas_Repository.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRACT Problem/Background (GAP): The suboptimal digital information services through the official Papua.go.id website are caused by limited infrastructure and low digital literacy among people in the Papua region which has complex geographical conditions. Purpose: This research aims to analyze the supporting and inhibiting factors in managing the Papua.go.id website as well as the efforts undertaken to improve the quality of public information services. Methods: The study employs a qualitative case study approach, combining document analysis, in-depth interviews with key informants from the Papua Provincial Communication and Informatics Office, and user satisfaction surveys. Data were analyzed using descriptive qualitative techniques and thematic mapping assisted by Nvivo software. Results/Findings: The findings reveal that the success of the Papua.go.id website is strongly influenced by regulatory support, particularly Papua Governor Regulation Number 51 of 2016, which provides a clear framework for managing digital services. The website offers a satisfying user experience through intuitive design and relevant content, enhancing transparency and public participation. However, limitations in network infrastructure and lack of public knowledge remain major obstacles in accessing and utilizing the services. Active efforts in infrastructure development and socialization are being carried out to address these challenges. Conclusion: Regulation, technology, and social approaches are key to the success of digital government services in Papua. Infrastructure development and increasing digital literacy among the public should be prioritized to support inclusive and sustainable digital governance. Keywords: effectiveness, website, Papua.go.id, transparency, public participation. ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): belum optimalnya layanan informasi digital melalui website resmi Papua.go.id akibat keterbatasan infrastruktur dan rendahnya literasi digital masyarakat di wilayah Papua yang memiliki kondisi geografis kompleks.. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam pengelolaan website Papua.go.id serta upaya yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan informasi publik. Metode: Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus, menggabungkan analisis dokumen, wawancara mendalam dengan narasumber kunci dari Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Papua, serta survei 1 kepuasan pengguna. Data dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif dan pemetaan tematik dengan bantuan perangkat lunak Nvivo. Hasil/Temuan: Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberhasilan website Papua.go.id sangat dipengaruhi oleh dukungan regulasi, khususnya Peraturan Gubernur Papua Nomor 51 Tahun 2016, yang memberikan kerangka kerja jelas bagi pengelolaan layanan digital. Website ini mampu memberikan pengalaman pengguna yang memuaskan melalui desain yang intuitif dan konten yang relevan, meningkatkan transparansi dan partisipasi publik. Namun, keterbatasan infrastruktur jaringan dan kurangnya pengetahuan masyarakat menjadi hambatan utama dalam akses dan pemanfaatan layanan. Upaya pembangunan infrastruktur dan sosialisasi secara aktif dilakukan untuk mengatasi kendala tersebut. Kesimpulan: Regulasi, teknologi, dan pendekatan sosial menjadi kunci keberhasilan layanan digital pemerintah di Papua. Pengembangan infrastruktur dan peningkatan literasi digital masyarakat harus menjadi prioritas untuk mendukung pemerintahan digital yang inklusif dan berkelanjutan. Kata kunci: efektivitas, website, Papua.go.id, transparansi, partisipasi masyarakat.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Campus > IPDN Kampus Jatinangor |
Depositing User: | Teknologi Rekayasa Informasi Pemerintahan FMP |
Date Deposited: | 16 Jun 2025 03:47 |
Last Modified: | 16 Jun 2025 03:47 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/24314 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |