STRATEGI BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH DALAM MITIGASI BENCANA BANJIR DI KABUPATEN MALAKA PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR

SERAN, RICHARD and Lubis, Bertha (2025) STRATEGI BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH DALAM MITIGASI BENCANA BANJIR DI KABUPATEN MALAKA PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR. Other thesis, IPDN.

[img]
Preview
Text
Repositry_Ricard.pdf

Download (332kB) | Preview

Abstract

ABSTRACT Problem/Background (GAP): Malaka Regency is highly vulnerable to annual flood disasters, which have caused severe infrastructure damage, economic losses, and disruptions to community life. Although the Regional Disaster Management Agency (BPBD) has implemented various efforts, the mitigation strategies have not yet proven fully effective in reducing the risks and impacts of flooding. Objective: To analyze the strategies of the Regional Disaster Management Agency in mitigating flood disasters in Malaka Regency. Method: This study employs a qualitative descriptive approach with data collection techniques including interviews, observations, and documentation. Informants consist of BPBD leadership and officials, sub-district heads in flood-prone areas, and affected community members. Data were analyzed through reduction, presentation, and conclusion drawing. Strategy formulation utilized SWOT analysis (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats). Findings: BPBD’s mitigation strategies include public disaster awareness campaigns, the formation of Disaster Resilient Villages (Destana), and intersectoral coordination. However, the implementation faces several challenges such as low public awareness, inadequate infrastructure, and limited data. Regulatory support and cross-sector collaboration serve as key opportunities for strengthening the strategies. Conclusion: Flood mitigation strategies in Malaka Regency need to be reinforced by enhancing institutional capacity, promoting multi-stakeholder collaboration, and encouraging active community participation. Keywords: Mitigation, Strategy, Flood, BPBD, Malaka Regency ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Kabupaten Malaka merupakan wilayah yang memiliki tingkat kerawanan tinggi terhadap bencana banjir yang terjadi hampir setiap tahun. Bencana ini mengakibatkan kerusakan infrastruktur, kerugian ekonomi, serta gangguan terhadap kehidupan masyarakat. Meskipun Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah melakukan berbagai upaya, namun strategi mitigasi yang diterapkan belum sepenuhnya efektif dalam menekan risiko dan dampak banjir. Tujuan: Menganalisis strategi Badan Penanggulangan Bencana Daerah dalam mitigasi bencana banjir di Kabupaten Malaka. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informan terdiri dari kepala dan pejabat struktural BPBD, camat wilayah rawan banjir, serta masyarakat terdampak. Analisis data dilakukan melalui proses reduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Perumusan strategi menggunakan analisis SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats). Hasil/Temuan: Strategi mitigasi yang dilakukan BPBD antara lain sosialisasi kebencanaan, pembentukan Desa Tangguh Bencana, serta koordinasi dengan lintas sektor. Namun, pelaksanaannya masih dihadapkan pada berbagai kendala seperti rendahnya kesadaran masyarakat, minimnya infrastruktur pendukung, dan keterbatasan data. Dukungan regulasi dan kerja sama lintas sektor menjadi peluang untuk penguatan strategi. Kesimpulan: Strategi mitigasi banjir oleh BPBD perlu diperkuat melalui peningkatan kapasitas kelembagaan, kolaborasi multipihak, serta keterlibatan aktif masyarakat. Kata Kunci: Mitigasi, Strategi, Banjir, BPBD, Kabupaten Malaka.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Goverment Management > Safety Management and Public Security
Depositing User: Manajemen Keamanan dan Keselamatan Publik FPM
Date Deposited: 14 Jul 2025 07:04
Last Modified: 14 Jul 2025 07:04
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/23311

Actions (login required)

View Item View Item