PERAN KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN MIMIKA DALAM PENINGKATAN KINERJA PEGAWAI

Rumbiak, Syalomita Ezra and Fimadhani, Citra (2024) PERAN KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN MIMIKA DALAM PENINGKATAN KINERJA PEGAWAI. Other thesis, IPDN.

[img]
Preview
Text
REPOSITORY SYALOMITA-dikompresi.pdf

Download (268kB) | Preview

Abstract

ABSTRACT Problem Statement/Background (GAP): The Head of the Communication and Informatics Office of Mimika Regency plays a role in improving employee performance, identifying the factors that hinder and support this role, and the efforts made to overcome these inhibiting factors. Enhancing employee performance quality is crucial for achieving continuous organizational performance improvement. Objective: The objective of this study is to explain the role of the Head of the Communication and Informatics Office of Mimika Regency in improving employee performance, identify the factors that hinder this role, and formulate efforts needed to overcome these hindrances in enhancing employee performance. Method: This study is a qualitative research using a descriptive method. The sources of data include primary and secondary data. Primary data sources are government officials at the Communication and Informatics Office of Mimika Regency who were directly interviewed by the author, while secondary data sources are supporting documents. Data collection techniques were conducted through observation, interviews, and documentation. Data analysis techniques were carried out through data reduction, data presentation, and conclusion drawing. Results: The results of the study show that the role of the Head of the Communication and Informatics Office of Mimika Regency in improving employee performance has been maximized. Communication is the main supporting factor because effective communication enables cooperation between employees and leaders. The main hindrance to improving employee performance is the lack of facilities and infrastructure, which prevents employees from performing their duties effectively. Efforts made to overcome these hindrances include providing full support to employees to boost their enthusiasm in carrying out their work. Conclusion: Although the role of the Head of the Communication and Informatics Office of Mimika Regency in enhancing employee performance has been maximized, the lack of facilities and infrastructure remains a major obstacle. Increasing support for employees is necessary to optimize performance. Keywords: Employees, Role, Performance ABSTRAK Pernyataan Masalah/Latar Belakang (GAP): Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mimika berperan dalam meningkatkan kinerja pegawai, mengetahui faktor penghambat dan pendukung peran Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mimika dalam meningkatkan kinerja pegawai, serta upaya yang dilakukan untuk mengatasi faktor penghambat tersebut. Peningkatan kualitas kinerja pegawai sangat dibutuhkan untuk memberikan peningkatan kinerja organisasi secara berkesinambungan. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan peran Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mimika dalam meningkatkan kinerja pegawai, mengidentifikasi faktor-faktor yang menghambat peran Kepala Dinas, dan merumuskan upaya yang perlu dilakukan untuk mengatasi faktor penghambat dalam meningkatkan kinerja pegawai. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Adapun sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Sumber data primer yaitu aparatur pemerintah di Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mimika yang diwawancara secara langsung oleh penulis sedangkan sumber data sekunder yaitu dokumen pendukung. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data diperoleh melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mimika dalam meningkatkan kinerja pegawai sudah maksimal. Komunikasi menjadi faktor pendukung utama karena dengan komunikasi yang baik, pegawai dan pemimpin dapat saling bekerja sama. Faktor penghambat utama dalam meningkatkan kinerja pegawai adalah minimnya sarana dan prasarana sehingga pegawai tidak dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi faktor penghambat ini meliputi memberikan dukungan penuh kepada pegawai supaya lebih semangat dalam melaksanakan pekerjaannya. Kesimpulan: Meskipun peran Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mimika dalam meningkatkan kinerja pegawai sudah maksimal, faktor sarana dan prasarana masih menjadi hambatan utama. Upaya peningkatan dukungan terhadap pegawai diperlukan agar kinerja dapat lebih optimal. Kata Kunci: Pegawai, Peran, Hasil Kerja

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Manajemen Sumber Daya Manusia Sektor Publik FMP
Date Deposited: 10 Jun 2024 01:02
Last Modified: 10 Jun 2024 01:02
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/18227

Actions (login required)

View Item View Item