PENEGAKAN PERATURAN DAERAH TENTANG PENGATURAN IZIN USAHA SARANG BURUNG WALET DI KOTA PALANGKA RAYA PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

Ronaldo, Gamaliel Dewel and Rahman, Ibrahim (2024) PENEGAKAN PERATURAN DAERAH TENTANG PENGATURAN IZIN USAHA SARANG BURUNG WALET DI KOTA PALANGKA RAYA PROVINSI KALIMANTAN TENGAH. Diploma thesis, IPDN.

[img]
Preview
Text
REPOSITORY DEWEL fix.pdf

Download (521kB) | Preview

Abstract

ABSTRACT Problem Statment/Background (GAP): Palangka Raya City is one of the areas that has an increase in swallow's nest development which causes problems in the aspect of public order and tranquility. Purpose: This study aims to analyze and describe how the enforcement of swallow's nest business permit is growing in Palangka Raya City, Central Kalimantan Province. Methods: This study aims to analyze and describe how the enforcement of swallow's nest business permit is growing in Palangka Raya City, Central Kalimantan Province. Results: The results of this study indicate that the enforcement of swallow nest business licenses that have been carried out by the Palangka Raya City Pamong Praja Police Unit has been running quite well but has not been maximally implemented because there are several inhibiting factors in the field, namely the lack of legal awareness of swallow nest business actors of the importance of maintaining order and tranquility in the community, as well as a process that can be said to be quite long in completing the enforcement of the swallow nest business license. Conclusion: Satpol PP of Palangka Raya City in enforcing swallow nest business license violations, namely by collecting data and information regarding swallow nests that do not have business licenses, then preparing an operation plan which includes a schedule to go to the field to review the business license. Keywords: Regional Financial Independence, Financial Ratios, Regional Original Revenue (PAD) ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Kota Palangka Raya merupakan salah satu daerah yang memiliki peningkatan dalam pembangunan sarang burung walet yang menyebabkan munculnya permasalahan dalam aspek ketertiban dan ketentraman masyarakat. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan bagaimana penegakan izin usaha sarang burung walet yang semakin berkembang di Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah. Metode: Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan induktif serta teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi.. Hasil/Temuan: Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa penegakan izin usaha sarang burung walet yang telah dilakukan oleh Satuan Polisi Pamong Praja Kota Palangka Raya telah berjalan dengan cukup baik namun belum maksimal dilaksanakan karena terdapat beberapa faktor penghambat di lapangan yaitu masih kurangnya kesadaran hukum para pelaku usaha sarang burung walet terhadap pentingnya menjaga ketertiban dan ketentraman di lingkungan masyarakat, serta proses yang bisa dikatakan cukup lama dalam penyelesaian penegakan izin usaha sarang burung walet tersebut. Kesimpulan: Satpol PP Kota Palangka Raya dalam penegakan izin usaha sarang burung walet yang melanggar yaitu dengan melakukan pengumpulan data dan informasi mengenai sarang burung walet yang tidak memiliki izin usaha, selanjutnya melakukan penyusunan rencana operasi yang mencakup jadwal turun ke lapangan untuk meninjau langsung lokasi. Untuk mengatasi masalah ini, peneliti merekomendasikan agar meningkatkan sosialisasi secara berkala kepada pelaku usaha tentang pentingnya mentaati peraturan tersebut, serta memberikan sanksi yang sangat tegas dan memberikan efek jera kepada para pelaku usaha. Kata kunci: Penegakan, Sarang Burung Walet, Satuan Polisi Pamong Praja

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Politics and Government > Governance Policing Practice
Depositing User: Praktik Perpolisian Tata Pamong FPM
Date Deposited: 07 Jun 2024 02:10
Last Modified: 07 Jun 2024 02:10
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/18035

Actions (login required)

View Item View Item