Hamdi, Muhammad Ilal (2023) KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (LKPD) DI KABUPATEN TANAH BUMBU PROVINSI KALIMANTAN SELATAN. Other thesis, IPDN.
|
Text
MUHAMMAD ILAL HAMDI_30.1013_KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (LKPD) DI KABUPATEN TANAH BUMBU PROVINSI KALIMANTAN SELATAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRACT Problem Statement/Background (GAP): The preparation of Regional Government Financial Statements (LKPD) must be based on established regulations and guidelines, as time goes by, procedures for financial management always change for the better. Based on the latest regulations, financial reports are currently prepared using an integrated application, namely the Regional Government Information System (SIPD). In the preparation of financial reports, the application of SIPD still has a number of problems and the quality of the competence of Human Resources (HR) also affects the results of the quality of financial reports. Purpose: The purpose of this study was to determine the quality of the LKPD, the obstacles to the preparation of the LKPD, and the efforts made by the local government of Tanah Bumbu Regency. Method: This study uses a descriptive qualitative method with an inductive approach. Data collection techniques are carried out by means of observation, interviews, and documentation. For informants determined by the author using the technique purposive sampling with five informants. Data analysis techniques by means of data reduction, data presentation, and conclusion and verification. Result: The use of the SIPD application in the process of preparing the Regional Government Financial Statements (LKPD) in Tanah Bumbu Regency has not been fully implemented because there are several problems in the system, so that the preparation of financial reports uses the manual method. In addition to the implementation of the preparation of financial reports, it was constrained by the SIPD application and the quality of Human Resources, where there were several treasurers from several SKPDs who were late in submitting their financial reports resulting in delays in the preparation of financial reports. This is due to a lack of understanding of accounting, so that the normative requirements of financial reports are said to be of poor quality. The requirements for the quality of financial reports that have not been met are relevant, for this reason the regional government has made various efforts to overcome this problem. Conclusion: The preparation of Regional Government Financial Statements (LKPD) using the SIPD application has not been able to run fully because there are still several problems in the system which require the preparation of financial reports to be done manually. Besides being constrained by the SIPD application, the process of preparing financial reports is also constrained by the quality of its human resources. To overcome this problem the local government continues to strive to improve the quality of government financial reports by preparing financial reports manually and paying attention to the procedures for preparing financial reports in accordance with applicable regulations. Then evaluate the needs and performance of Apparatus Resources (SDA) in each SKPD and provide BIMTEK (Technical Guidance), training or training to increase the knowledge and skills of employees who work as accountants in each SKPD. And also carry out employee regeneration to improve the quality of human resources. Keywords: Financial Report, Quality of LKPD, Regional Financial Management, BPKAD ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) harus berdasarkan peraturan dan pedoman yang telah ditetapkan, seiring perkembangan zaman tata cara pengelolaan keuangan selalu berubah menjadi lebih baik. Berdasarkan aturan terbaru laporan keuangan saat ini disusun menggunakan sebuah aplikasi yang telah terintegrasi yaitu Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD). Dalam penyusunan laporan keuangan, penerapan SIPD masih terdapat beberapa permasalahan dan kualitas dari kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) juga mempengaruhi hasil dari kualitas laporan keuangan. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas dari LKPD, faktor kendala penyusunan LKPD, dan upaya yang dilakukan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu faktor kendala tersebut. Metode: Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk informan ditentukan penulis dengan menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah informan sebanyak lima orang. Teknik analisis data dengan cara reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil/Temuan: Penggunaan aplikasi SIPD pada proses penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) di Kabupaten Tanah Bumbu belum dapat terlaksana sepenuhnya karena terdapat beberapa masalah pada sistemnya, sehingga penyusunan laporan keuangan menggunakan cara manual. Pada pelaksanaan penyusunan laporan keuangan selain terkendala pada aplikasi SIPD dan kualitas dari Sumber Daya Manusia juga berpengaruh dimana terdapat beberapa bendahara dari beberapa SKPD yang terlambat dalam menyampaikan laporan keuangannya sehingga terjadi keterlambatan dalam penysunan laporan keuangan. Hal ini dikarenakan pemahaman akuntansinya yang kurang, sehingga syarat normatif laporan keuangan dikatakan berkualitas tidak tercapai. Syarat kualitas laporan keuangan yang tidak tercapai ini yaitu relevan, untuk itu pemerintah daerah melakukan berbagai upaya untuk mengatasi masalah tersebut. Kesimpulan: Penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) dengan menggunakan aplikasi SIPD belum dapat berjalan sepenuhnya dikarenakan masih terdapat beberapa masalah pada sistemnya yang mengharuskan penyusunan laporan keuangan dilakukan secara manual. Selain terkendala pada aplikasi SIPD, proses penyusunan laporan keuangan juga terkendala pada kualitas dari SDM nya. Untuk mengatasi masalah tersebut pemerintah daerah terus berupaya meningkatkan kualitas laporan keuangan pemerintah dengan menyusun laporan keuangan secara manual dan tetap memperhatikan prosedur penyusunan laporan keuangan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Kemudian melakukan evaluasi kebutuhan dan kinerja Sumber Daya Aparatur (SDA) pada setiap SKPD dan membuatkan BIMTEK (Bimbingan Teknis), pelatihan-pelatihan atau diklat untuk menambah pengetahuan dan skill pegawai yang bekerja sebagai akuntan di masing-masing SKPD. Dan juga melakukan regenrasi pegawai untuk meningkatkan kualitas SDM. Kata kunci: Laporan Keuangan; Kualitas LKPD; Pengelolaan Keuangan Daerah; BPKAD
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HJ Public Finance |
Divisions: | Campus > IPDN Kampus Jatinangor |
Depositing User: | Keuangan Publik FMP |
Date Deposited: | 22 Jun 2023 07:13 |
Last Modified: | 22 Jun 2023 07:13 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/14976 |
Actions (login required)
View Item |