Rahmi, Majinur (2022) PENGARUH EFEKTIVITAS, EFISIENSI, DAN KEPUASAN PENGGUNA TERHADAP USABILITY APLIKASI SISTEM ADMINISTRASI PERKANTORAN ELEKTRONIK DI DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN PASAMAN BARAT PROVINSI SUMATERA BARAT. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.
|
Text
REPOSITORY_MAJINUR RAHMI_29.0218_PENGARUH EFEKTIVITAS, EFISIENSI, DAN KEPUASAN PENGGUNA TERHADAP USABILITY APLIKASI SISTEM ADMINISTRASI PERKANTORAN ELEKTRONIK DI DISKOMINFO KABUPATEN PASAMAN BARAT PROVINSI SUMATERA.pdf Download (174kB) | Preview |
Abstract
Permasalahan/Latar Belakang: Penulisan ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang terjadi pada instansi pemerintah daerah Kabupaten Pasaman Barat atas pelaksanaan Aplikasi SistemAdministrasi Perkantoran Elektronik yang telah ditetapkan dengan pokok masalah masih terdapat kendala dalam pelaksanaannya, sehingga mempengaruhi perwujudan usability aplikasi SiMPEL dari aspek efektivitas, efisiensi, dan kepuasan penggunanya di Kabupaten Pasaman Barat. Tujuan: Penulisan ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh efektivitas, efisiensi, dan kepuasan pengguna terhadap usability di Kabupaten Pasaman Barat. Metode: Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan hubungan kausal. Variable yang digunakan dalam penulisan ini yaitu Efektivitas, Efisiensi, Kepuasan Pengguna dan Usability. Adapun alat bantu statistic yang digunakan dalam penulisan ini adalah Software Statistical Product and Service Solution (SPSS) 25.0 for Windows. Hasil/Temuan: Hasil penulisan menunjukkan bahwa variable efektivitas, efisiensi, dan kepuasan pengguna telah terbukti secara statistic berpengaruh signifikan terhadap usability aplikasi SiMPEL. Kesimpulan: Hal ini menjelaskan bahwa semakin terpenuhi efektivitas, efisiensi, dan kepuasan pengguna dari aplikasi SiMPEL, maka semakin tinggi pula tingkat usability nya. Kata kunci: Efektivitas, Efisiensi, Kepuasan Pengguna, Usability, Aplikasi SiMPEL
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Goverment Management > Smart City Information Management |
Depositing User: | Teknologi Rekayasa Informasi Pemerintahan FMP |
Date Deposited: | 01 Jul 2022 07:14 |
Last Modified: | 01 Jul 2022 07:14 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/10563 |
Actions (login required)
View Item |