Insani, Asih (2023) PENGARUH PELAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN MELALUI KEBIJAKAN PROGRAM JEMPOL NAGARI TERHADAP KEPUASAN MASYARAKAT DI KABUPATEN LIMA PULUH KOTA. Other thesis, IPDN.
|
Text
Asih Insani_30.0178.pdf Download (7MB) | Preview |
Abstract
Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang mempengaruhi kehidupan masyarakat, sehingga masyarakat pada masa ini menuntut perkembangan pelayanan publik termasuk pelayanan administrasi kependudukan yang berbasis digital dengan memanfaatkan teknologi sehingga pelayanan dapat menjadi lebih efektif dan efisien, baik dari segi waktu, dana maupun tenaga. Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kualitas pelayanan administrasi kependudukan melalui kebijakan program jembatan pelayanan online nagari (Jempol Nagari) berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat di Kabupaten Lima Puluh Kota serta menganalisis seberapa besar pengaruh tersebut. Metode : Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 orang sampel terpilih berdasarkan klasifikasi usia dan jarak daerah domisili dengan Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil untuk kemudian menjadi responden. Hasil/Temuan : Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan administrasi kependudukan atau pelayanan publik melalui kebijakan program Jempol Nagari memiliki pengaruh yang positif serta signifikan terhadap kepuasan masyarakat di Kabupaten Lima Puluh Kota, meskipun masih terkendala oleh kurangnya partisipasi aktif dari operator di nagari. Kesimpulan : Kualitas pelayanan administrasi kependudukan melalui kebijakan program jempol nagari memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat kepuasan masyarakat di Kabupaten Lima Puluh Kota Kata Kunci : Jempol nagari, kepuasan masyarakat, pelayanan publik.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Depositing User: | Kebijakan Pemerintahan FPP |
Date Deposited: | 05 Jun 2023 06:24 |
Last Modified: | 05 Jun 2023 06:24 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/13324 |
Actions (login required)
View Item |