Adzwan Fahrodji, AdzwaN (2022) INOVASI PAKBASKOM DALAM PELAYANANADMINISTRASI KEPENDUDUKAN SECARA ONLINE DI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA TARAKAN PROVINSI KALIMANTAN UTARA. Diploma thesis, IPDN.
|
Text
ADZWAN FAHRODJI_29.1963_INOVASI PAKBASKOM DALAM PELAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN SECARA ONLINE DIDINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA TARAKAN PROVINSI KALIMANTAN UTARA.pdf Download (233kB) | Preview |
Abstract
Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Pandemi covid-19 yang sedang terjadi menyebabkan adanya pembatasan pergerakan masyarakat dalam melakukan kegiatan. Sama halnya dalam pelayanan pembuatan dokumen kependudukan. Dengan adanya pembatasan tersebut perlu dilakukan sebuah inovasi dalam pelayanan. Sama halnya dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tarakan membuat Inovasi Pakbaskom dalam pembuatan dokumen kependudukan. Jauh sebelum terjadinya pandemi, sudah adanya anjuran pelayanan daring dalam pembuatan dokumen kependudukan. Dalam melaksanakan pelayanan administrasi kependudukan banyak kendala dan hambatan yang dihadapi. Seperti keterbatasan dari segi ruang dan waktu, sering munculnya percaloan, birokrasi yang Panjang dan berbelit-belit, waktu mengantre yang lama. Hal ini menyebabkan masyrakat menjadi malas dalam mengurus dokumen kependudukan yang menyebabkan turunnya kesadaran masyarakat akan pentingnya administrasi kependudukan. Tujuan: untuk menganalisis inovasi Pakbaskom dalam pelayanan administrasi kependudukan secara online di Kota Tarakan, untuk menganalisis mekanisme dan faktor-faktor yang menghambat serta untuk menganalisis upaya yang dilakukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tarakan. Metode: Metode yang digunakan kualitatif dengan pendekatan induktif, pengumpulan data menggunakan teknik triangulasi, dan analisis data model interaktif, melalui 11 indikator sebagai alat ukur keberhasilan dari objek penelitian Hasil: Kesimpulan penelitian adalah inovasi pelayanan administrasi kependudukan melalui Inovasi Pakbaskom adaptif terhadap kondisi masyarakat Kota Tarakan karena memiliki mekanisme yang tepat, dilaksanakan oleh sumber daya aparatur yang mempuni, dan didukung sarana dan prasarana yang cukup memadai. Kesimpulan: Berdasarkan hal tersebut penulis memberikan saran kepada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tarakan agar dapat meningkatkan dan mengembangkan faktor penghambat seperti memberikan edukasi kepada masyarakat terkait tujuan dari adanya Inovasi Pakbaskom, mengatur tata letak kerjasama dengan matang, meningkatkan sarana dan prasarana, meningkatkan sosialisasi yang tepat, sehingga dalam pelaksanaanya Inovasi Pakbaskom dalam pelayanan administrasi kependudukan secara online di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tarakan dapat berjalan dengan sebagaimana mestinya yang diharapkan oleh masyarakat guna menuju masyarakat tertib administrasi kependudukan. Kata Kunci : Inovasi, Pelayanan, Dokumen, Kependudukan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AS Academies and learned societies (General) |
Divisions: | Campus > IPDN Kampus Jatinangor |
Depositing User: | Studi Kependudukan dan Catatan Sipil FPM |
Date Deposited: | 23 Jun 2022 06:59 |
Last Modified: | 23 Jun 2022 06:59 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/9982 |
Actions (login required)
View Item |