STRATEGI DINAS TENAGA KERJA DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN KARTU TANDA PENCARI KERJA ( KARTU AK-1) DI KOTA BEKASI PROVINSI JAWA BARAT

Vania, Zelita Valda (2022) STRATEGI DINAS TENAGA KERJA DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN KARTU TANDA PENCARI KERJA ( KARTU AK-1) DI KOTA BEKASI PROVINSI JAWA BARAT. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
TEMPLATE RINGKASAN SKRIPSI PRAJA ZELITA VALDA VANIA_29.0712_STRATEGI DINAS TENAGA KERJA DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN KARTU TANDA PENCARI KERJA (KARTU AK-1) DI KOTA BEKASI PROVINSI JAWA BARA.pdf

Download (425kB) | Preview

Abstract

ABSTRACT Problem statement (GAP): The job seeker ID card (AK-1) service at the Bekasi City Manpower Service still has shortcomings due to the lack of human resources who have competence in technology and information, the absence of an online service system, and the need for improvement. and changes to the management information system owned. Purpose: The purpose of this study was to determine the strategy, to know the supporters and obstacles, and to know the intervention strategy in improving card services (AK-1). Method: this study uses a qualitative research method with a descriptive - inductive approach. Data collection techniques are through observation, interviews, and documentation, then the data obtained and collected are then analyzed using the Rangkuti strategy theory using 4 indicators which is to some indicators. Result: The findings obtained by the authors in this study are that the right strategy is the SO strategy option, by optimizing strengths to take advantage of opportunities. The supporting factors that come from the organizational structure, budget and adequate infrastructure are supported by technological advances and support from the government. The inhibiting factors are human resources, information systems, and external environmental factors. The existence of supporting and inhibiting factors by using intervention strategies resulted in efforts to improve card services (AK-1). Conclusion: that by choosing the SO strategy option, supporting and inhibiting factors have been found, as well as the efforts that will be made by the Bekasi City Manpower Office in the future. Keywords : Strategy, Improving Service, Job Seeker Identity Card (AK-1) ABSTRAK Permasalahan (GAP): Pelayanan kartu tanda pencari kerja (AK-1) di Dinas Tenaga Kerja Kota Bekasi masih terdapat kekurangan yang diakibatkan kurangnya jumlah sumber daya manusia yang memiliki kompetensi dibidang teknologi dan informasi, belum adanya sistem pelayanan secara online, dan perlu adanya perbaikan dan perubahan pada sistem informasi manajemen yang dimiliki. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi, mengetahui pendukung dan hambatannya, serta mengetahui strategi intervensi dalam meningkatkan pelayanan kartu (AK-1). Metode: penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif - induktif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, selanjutnya data yang diperoleh dan dikumpulkan kemudian dianalisis dengan menggunakan Teori strategi Rangkuti dengan menggunakan 4 indikator yang terbagi menjadi beberapa indikator. Hasil/Temuan: Temuan yang diperoleh penulis dalam penelitian ini yaitu strategi yang tepat adalah opsi strategi SO, dengan mengoptimalkan kekuatan untuk memanfaatkan peluang. Faktor pendukung yang berasal dari struktur organisasi, anggaran dan sarana prasana yang memadai didukung oleh kemajuan teknologi dan dukungan dari pemerintah. Faktor penghambat yang berasal Sumber daya manusia, sistem informasi, dan faktor lingkungan luar. Adanya faktor pendukung dan penghambat dengan menggunakan strategi intervensi menghasilkan upaya untuk meningkatkan pelayanan kartu (AK-1). Kesimpulan: bahwa dengan memilih opsi strategi SO sehingga telah ditemukan faktor pendukung dan penghambat, serta upaya yang akan dilakukan Dinas Tenaga Kerja Kota Bekasi dimasa mendatang. Kata Kunci : Strategi, Meningkatkan Pelayanan, Kartu Tanda Pencari Kerja (AK-1)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Administrasi Pemerintahan Daerah FMP
Date Deposited: 21 Jun 2022 07:25
Last Modified: 21 Jun 2022 07:25
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/9694

Actions (login required)

View Item View Item