EFEKTIVITAS PELAKSANAAN MITIGASI DALAM PENANGGULANGAN BENCANA TANAH LONGSOR DI KABUPATEN SEMARANG PROVINSI JAWA TENGAH

PRAMUDYA, DIMAS SEPTIAN GALIH (2022) EFEKTIVITAS PELAKSANAAN MITIGASI DALAM PENANGGULANGAN BENCANA TANAH LONGSOR DI KABUPATEN SEMARANG PROVINSI JAWA TENGAH. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
RINGKASAN SKRIPSI (DIMAS SEPTIAN GALIH PRAMUDYA_29.0788_J3).pdf

Download (509kB) | Preview

Abstract

Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Kabupaten Semarang merupakan daerah yang sangat rawan terhadap terjadinya bencana tanah longsor karena di dominasi oleh daerah perbukitan. Dampak dari bencana tanah longsor ini menyebabkan kerusakan dan kerugian material maupun non material yang perlu di tindak lanjuti, oleh sebab itu perlu adanya tindak lanjut dari pemerintah daerah dan BPBD Kabupaten Semarang untuk mengurangi risiko bencana tanah longsor. Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan pelaksanaan mitigasi dalam penanggulangan bencana tanah longsor yang ada di Kabupaten Semarang. Metode : Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif, menggunakan data pr imer dan sekunder yang diperoleh dari wawancara , observasi, dan dokumentasi. Adapun fokus penelitian ini adalah pada pelaksanaan mitigasi bencana tanah longsor yang dikaji dengan beberapa indikator efektivitas menurut Tangkilisan (2005) guna mengkaji keefektivan BPBD Kabupaten Semarang dalam mitigasi bencana tanah longsor. Hasil/Temuan : Hasil dari penelitian ini adalah menjelaskan bahwa pelaksanaan mitigasi bencana tanah longsor yang dilakukan oleh BPBD Kabupaten Semarang sudah cukup efektif berdasarkan tugas dan fungsinya. Hal ini dikarenakan kurangnya ketersediaan sumber daya manusia, kurangnya sumber daya dukung, terbatasnya pegawai, dan rendahnya tingkat kesadaran masyarakat. Kesimpulan : Terdapat beberapa upaya dalam mengurangi risiko bencana tanah longsor diantaranya yaitu melengkapi ketersediaan sumber daya dukung (sarana dan prasarana) , meningkatkan kualitas sumber daya manusia, meningkatkan tingkat kesadaran masyarakat, mensinergikan tugas dan fungsi antar lembaga yang terlibat dalam penanggulangan bencana. Sehingga kesimpulan yang didapatkan adalah BPBD Kabupaten Semarang telah berupaya melaksanakan program mitigasi bencana tanah longsor di Kabupaten Semarang tetapi masih banyak yang harus ditingkatkan. Kata Kunci: Efektivitas, Pelaksanaan, Mitigasi, Tanah Longsor, Kabupaten Semarang

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Goverment Management > Safety Management and Public Security
Depositing User: Manajemen Keamanan dan Keselamatan Publik FPM
Date Deposited: 02 Jun 2022 06:58
Last Modified: 02 Jun 2022 06:58
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/7241

Actions (login required)

View Item View Item