Amalia, Sabrina (2021) PENGEMBANGAN KOMPETENSI SUMBER DAYA APARATUR DI BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KABUPATEN BANGKA TENGAH PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG. Diploma thesis, IPDN Jatinangor.
|
Text
3. RINGKASAN LA SABRINA AMALIA_28.0397_PENGEMBANGAN KOMPETENSI SUMBER DAYA APARATUR DI BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KABUPATEN BANGKA TENGAH.DOC.pdf Download (186kB) | Preview |
Abstract
Pengembangan kompetensi merupakan upaya sistematis untuk mendorong Pegawai Negeri Sipil dalam memenuhi kebutuhan kemampuan oleh aparaturnya. Kurangnya kompetensi dalam hal kemampuan dan keterampilan aparatur di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kabupaten Bangka Tengah selaku unsur penunjang pengelolaan kepegawaian sehingga menghambat pelaksanaan penyelenggaraan tugas pemerintahan. Dalam upaya mendukung visi dan misi badan diperlukan kapabilitas dan keterampilan dari aparatur yang menduduki posisi jabatan tertentu. Metode penelitian yang peneliti gunakan yaitu dengan metode penelitian kualitatif dengan metode deskriptif dan pendekatan induktif. Teknik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data diperoleh melalui reduksi data, penyajian data, verifikasi dan penarikan kesimpulan sehingga data-data yang terkumpul dan diperoleh dapat dipertanggung jawabkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pengembangan kompetensi aparatur di BKPSDMD Kabupaten Bangka Tengah berjalan cukup baik, tetapi dalam pelaksanaannya masih terdapat hambatan pada minat aparatur yang masih kurang dalam mengikuti kegiatan pengembangan kompetensi, masih kurangnya anggaran dalam pelaksanaan pengembangan kompetensi, serta masih adanya pengaruh dari pihak lain dalam pengembangan kompetensi. Salah satu upaya yang dilakukan BKPSDMD Kabupaten Bangka Tengah untuk menghadapi masalah tersebut adalah dengan melakukan kerjasama dengan pihak lain serta dengan melakukan penambahan jumlah anggaran. Kata Kunci: Pengembangan, Kompetensi, Aparatur.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Campus > IPDN Kampus Jatinangor |
Depositing User: | Auliya Noviyani Sardi |
Date Deposited: | 06 Oct 2021 06:50 |
Last Modified: | 06 Oct 2021 06:50 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/6357 |
Actions (login required)
View Item |