PELAKSANAAN ABSENSI ELEKTRONIK DALAM MENINGKATKAN KINERJA APARATUR SIPIL NEGARA DI BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI PAPUA BARAT

Bota, Ronaldo Frorianto (2021) PELAKSANAAN ABSENSI ELEKTRONIK DALAM MENINGKATKAN KINERJA APARATUR SIPIL NEGARA DI BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH PROVINSI PAPUA BARAT. Diploma thesis, IPDN Jatinangor.

[img]
Preview
Text
JURNAL_1.docx.pdf

Download (175kB) | Preview

Abstract

Fingerprint merupakan alat absensi yang digunakan untuk pencatatan kehadiran pegawai setiap hari dan akan dilaporkan kepada pimpinan agar pimpinan dapat mengetahui bagaimana kedisiplinan pegawai dan dapat meninjau bagaimana Pelaksanaan absensi Elektronik dalam meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Papua Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan induktif dan menggunakan teknik pengumpulan data Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Serta dengan menggunakan teknis analisis data yang memiliki empat komponen analisis yaitu koleksi data, kondensasi data, penyajian data, dan kesimpulan. Teori yang digunakan untuk menganalisis data adalah teori George and Terry yang memiliki enam dimensi disini yang saya gunakan hanya tiga yaitu Man, Methode, Mecin, Untuk mengetahui kemampuan Aparatur Sipil Negara Dalam meningkatkan Kinerja di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Papua Barat. Penggunaan sistem absensi Elektronik di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Papua Barat belum optimal, hal ini dikarenakan masih adanya pegawai yang belum bisa menyesuaikan dengan kondisi yang sekarang telah diubah oleh atasan. Masih terdapat pegawai yang membolos masuk kerja untuk kepentingan pribadinya dan juga masih adanya pegawai yang hanya datang pada pagi hari hanya untuk mengisi absensi kehadiran dan kemudian pada jam pulang kerja kembali lagi dan mengisi lagi absensi kepulangan pegawai. Untuk mengatasi hal tersebut Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Papua Barat memberikan sanksi yang sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil. Kata Kunci : Pelaksanaan Absensi Elektronik Fingerprint, Kinerja Pegawai

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Auliya Noviyani Sardi
Date Deposited: 30 Sep 2021 01:01
Last Modified: 30 Sep 2021 01:01
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/6289

Actions (login required)

View Item View Item