PEMBANGUNAN PARIWISATA BERKELANJUTAN BERBASIS KEARIFAN LOKAL DI DESA ADAT OSING KABUPATEN BANYUWANGI PROVINSI JAWA TIMUR

Maylinda, Eka (2021) PEMBANGUNAN PARIWISATA BERKELANJUTAN BERBASIS KEARIFAN LOKAL DI DESA ADAT OSING KABUPATEN BANYUWANGI PROVINSI JAWA TIMUR. Diploma thesis, IPDN Jatinangor.

[img]
Preview
Text
3. RINGKASAN LA_EKA MAYLINDA_28.0758_PEMBANGUNAN PARIWISATA BERKELANJUTAN BERBASIS KEARIFAN LOKAL DI DESA ADAT OSING KABUPATEN BANYUWANGI PROVINSI JAWA TIMUR (1).pdf

Download (232kB) | Preview

Abstract

Sejak ditetapkan sebagai desa wisata adat pada tahun 1995, Desa Kemiren mengalami transformasi di dalam proses pembangunannya. Untuk itu, penulis mengambil judul “PEMBANGUNAN PARIWISATA BERKELANJUTAN BERBASIS KEARIFAN LOKAL DI DESA ADAT OSING KABUPATEN BANYUWANGI PROVINSI JAWA TIMUR”. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran dan menganalisis pembangunan pariwisata yang berbasis kearifan lokal serta faktor penghambat dan faktor pendukung di Desa Adat Osing Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur. Dengan menggunakan desain kualitatif, penelitian ini bertumpu kepada metode pengambilan data melalui wawancara mendalam untuk mendapatkan data dari beberapa informan. Penelitian ini mendapati bahwa sektor pariwisata berkontribusi secara signifikan di dalam menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat desa. Meskipun demikan, pembangunan sektor ekonomi ini tidak serta merta melunturkan akar budaya dan adat istiadat yang sudah dipertahankan sejak lama. Hanya saja, tingkat kepedulian masyarakat kepada kelestarian lingkungan masih perlu ditingkatkan. Di dalam menjalankan fungsinya, pemerintah terus berupaya secara maksimal untuk menerbitkan regulasi yang dapat menjamin keberhasilan pembangunan pariwisata berkelanjuta di Desa Kemiren. Kata Kunci : Pembangunan, Pariwisata, Berkelanjutan, Desa Wisata Adat, Kearifan Lokal, Masyarakat Osing, Desa Kemiren

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Auliya Noviyani Sardi
Date Deposited: 23 Sep 2021 01:32
Last Modified: 23 Sep 2021 01:32
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/6226

Actions (login required)

View Item View Item