Efektivitas Program Magang Jepang Dalam Meningkatkan Penyerapan Tenaga Kerja Di Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan

Hartono, Shena and Hutasoit, Imelda (2025) Efektivitas Program Magang Jepang Dalam Meningkatkan Penyerapan Tenaga Kerja Di Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img] Text
32.0771_SHENA WIDYA_REPOSITORY.pdf

Download (537kB)

Abstract

ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Latar belakang penelitian didasari oleh tingginya angka pengangguran dan rendahnya produktivitas tenaga kerja di daerah Kabupaten Tanah Laut, meskipun memiliki potensi sumber daya manusia yang besar. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji efektivitas Program Magang Jepang dalam meningkatkan penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan Selatan. Metode: Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan induktif dan analisis berdasarkan dimensi efektivitas menurut Sutrisno (2009). Data dikumpulkan melalui observasi partisipatif, wawancara semi terstruktur, dan dokumentasi. Hasil/Temuan: Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun program ini memiliki potensi besar dalam meningkatkan kualitas dan penyerapan tenaga kerja, pelaksanaannya masih menghadapi sejumlah kendala dalam aspek sosial maupun budaya. Kekhawatiran keluarga seperti keengganan melepas anak untuk bekerja jauh dan kendala komunikasi. Selain itu, peserta juga menghadapi tantangan adaptasi terhadap budaya kerja Jepang dan perbedaan gaya hidup. Kesimpulan: Efektivitas Program Magang Jepang dalam Meningkatkan Penyerapan Tenaga Kerja Di Kabupaten Tanah Laut telah dilaksanakan dengan efektif, disarankan melakukan persiapan komprehensif yang fokus pada pengembangan SDM, sistem pendampingan bagi keluarga, serta evaluasi berkala yang melibatkan seluruh pemangku kepentingan untuk menghasilkan penyesuaian program yang adaptif terhadap perubahan kebutuhan dan tantangan. Kata Kunci: Efektivitas, Program Magang Jepang, Penyerapan Tenaga Kerja ABSTRACT Problem Statement/Background (GAP): The research background is based on the high unemployment rate and low labor productivity in Tanah Laut Regency, despite having significant human resource potential. Purpose: The purpose of this research is to examine the effectiveness of the Japan Internship Program in increasing labor absorption in Tanah Laut Regency, South Kalimantan Province. Method: This research uses a qualitative descriptive method with an inductive approach and analysis based on the dimensions of effectiveness according to Sutrisno (2009). Data was collected through participatory observation, semi-structured interviews, and documentation. Results: The results show that although this program has great potential in improving the quality and absorption of labor, its implementation still faces a number of obstacles in social and cultural aspects. Family concerns include reluctance to let children work far away and communication barriers. In addition, participants also face challenges adapting to Japanese work culture and lifestyle differences. Conclusion: The effectiveness of the Japan Internship Program in Increasing Labor Absorption in Tanah Laut Regency has been implemented effectively. It is recommended to conduct comprehensive preparation focusing on human resource development, a support system for families, and periodic evaluations involving all stakeholders to produce program adjustments that are adaptive to changing needs and challenges. Keywords: Effectiveness, Japanese Internship Program, Labor Absorption

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Studi Kependudukan dan Catatan Sipil FPM
Date Deposited: 14 Jul 2025 23:39
Last Modified: 14 Jul 2025 23:39
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/23889

Actions (login required)

View Item View Item