PERLINDUNGAN SOSIALPADA PEREMPUAN DAN ANAK KORBAN KEKERASAN RUMAH TANGGA DI KABUPATEN SEMARANG PROVINSI JAWA TENGAH

Haitami, Husna Hajar Nur (2025) PERLINDUNGAN SOSIALPADA PEREMPUAN DAN ANAK KORBAN KEKERASAN RUMAH TANGGA DI KABUPATEN SEMARANG PROVINSI JAWA TENGAH. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
Husna Hajar Nur Haitami_32.0444_Repository.pdf

Download (857kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Kekerasan dalam rumah tangga terhadap perempuan dan anak merupakan bentuk pelanggaran hak asasi manusia yang serius dan masih tinggi jumlahnya di Indonesia, khususnya di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan perlindungan sosial pada korban kekerasan rumah tangga, serta mengidentifikasi faktor penghambat dan upaya yang dilakukan dalam mengatasi hambatan tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif, serta teori perlindungan sosial dari Sabates-Wheeler dan Devereux yang meliputi dimensi protektif, preventif, promotif, dan transformatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun berbagai layanan seperti pengaduan, rehabilitasi sosial dan hukum telah tersedia, pelaksanaannya belum optimal karena keterbatasan rumah aman, kurangnya transformasi kebijakan, serta tantangan dalam koordinasi antar lembaga. Upaya yang dilakukan seperti pembentukan pusat layanan terpadu, penyediaan hotline pengaduan, serta sosialisasi di tingkat desa dan sekolah. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan strategis bagi perumusan kebijakan perlindungan perempuan dan anak di tingkat lokal. Kata Kunci: KDRT, Perempuan dan Anak, Perlindungan Sosial   ABSTRACT Domestic violence against women and children is a serious human rights violation and remains prevalent in Indonesia, particularly in Semarang Regency, Central Java. This study aims to analyze the implementation of social protection for victims of domestic violence, as well as to identify the inhibiting factors and efforts made to overcome these obstacles. This research uses a descriptive qualitative method with an inductive approach and applies the social protection theory by Sabates-Wheeler and Devereux, which includes the dimensions of protective, preventive, promotive, and transformative measures. The results show that although various services such as complaints handling, social and legal rehabilitation are available, their implementation remains suboptimal due to the limited availability of safe houses, lack of policy transformation, and challenges in inter-agency coordination. Efforts have been made, such as the establishment of integrated service centers, the provision of complaint hotlines, and awareness campaigns at the village and school levels. This study is expected to provide strategic input for the formulation of policies to protect women and children at the local level. Keywords: Domestic Violence, Social Protection, Women and Children

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Praktik Perpolisian Tata Pamong FPM
Date Deposited: 14 Jul 2025 00:39
Last Modified: 14 Jul 2025 00:39
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/20238

Actions (login required)

View Item View Item