Efektivitas penerapan sasaran kinerja pegawai di dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten luwu utara provinsi sulawesi selatan

sakti, andi and Ekowati, Maria (2024) Efektivitas penerapan sasaran kinerja pegawai di dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten luwu utara provinsi sulawesi selatan. Other thesis, IPDN.

[img]
Preview
Text
Repository Skripsi_Andi Sakti.pdf

Download (307kB) | Preview

Abstract

Permasalahan (GAP): Dalam lingkup dunia pemerintahan sangat diperlukannya pengoptimalisasian organisasi agar pelayanan yang diberikan dapat berjalan secara efektif dan efisien.hal ini tentunya dipengaruhi oleh kinerja yang diberikan oleh para pegawai yang ada di organisasi tersebut. Dalam meningkatkan kinerja pegawai dibutuhkan standar penilaian kinerja sebagai sebuah indikator untuk mengukur hasil dari kinerja yang diberikan oleh pegawai tersebut.. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis efektivitas penerapan sasaran kinerja pegawai di Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Luwu Utara serta hambatan dan upaya yang dilakukan oleh pemerintah dalam mengatasi hambatan tersebut. Metode: Penelitian ini menggunakan teori efektifitas menurut Sutrisno yang mengemukakan 5 dimensi utama serta menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif dimana penulis menggambarkan dan menganalisis keadaan sebenarnya di lokasi penelitian dengan menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil/Temuan: Berdasarkan hasil dari penelitian efektivitas penerapan sasaran kinerja pegawai di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Luwu Utara dapat dikatakan belum berjalan secara efektif. Kesimpulan: Hal ini dibuktikan dari hasil penelitian yang dimana dari 5 indikator yang diuji hanya dua indikator yang memenuhi syarat dan tiga indikator lainnya masih perlu dilakukan upaya lebih untuk meningkatkan hasil dari indikator tersebut. Dalam penerapan SKP ini juga terdapat beberapa hambatan seperti penilaian kinerja pegawai yang kurang objektif, masih kurangnya pemahaman para pegawai yang disebabkan karena kurangnya sosialisasi terkait SKP, dan tidak berlakunya sistem reward dan punishment. Oleh karena itu, dalam mengatasi permasalahan yang ada di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Luwu Utara pimpinan berkoordinasi dan berupaya untuk menerapkan sistem reward dan punishment yang berkaitan dengan SKP dan melakukan sosialisasi kembali dalam waktu dekat sehingga permasalahan yang ada dalam penerapan sasaran kinerja pegawai di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Luwu Utara dapat segera teratasi dan pegawai dapat melakukan pengisian SKP sesuai dengan ketentuan yang berlaku sesuai dengan kinerja yang diberikan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Manajemen Sumber Daya Manusia Sektor Publik FMP
Date Deposited: 14 Jun 2024 03:33
Last Modified: 14 Jun 2024 03:33
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/18712

Actions (login required)

View Item View Item