Daulay, Arief Rahman (2024) INOVASI APLIKASI SIBISA DALAM PELAYANAN KARTU KELUARGA DI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA MEDAN PROVINSI SUMATERA UTARA. Other thesis, IPDN.
|
Text
INOVASI APLIKASI SIBISA DALAM PELAYANAN KARTU KELUARGA DI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA MEDAN PROVINSI SUMATERA UTARA.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Permasalahan (GAP): Pelayanan kependudukan berbasis online telah digalakkan oleh pemerintah pusat melalui regulasi Permendagri No. 7 Tahun 2019 tentang Pelayanan Administrasi Kependudukan secara Daring (online) dan disebarluaskan kepada pemerintah daerah di Indonesia sesuai dengan kebijakan otonomi daerah masing-masing. Kota Medan telah menjawab perintah tersebut dengan mengeluarkan putusan kebijakan melalui Peraturan Walikota No. 37 tahun 2020 tentang Pelayanan Administrasi Kependudukan secara Daring dan Pemanfaatan Data Kependudukan. Menindaklanjuti dari kebijakan tersebut, pemerintah Kota Medan telah membuat sebuah inovasi yang berfungsi sebagai aplikasi pelayanan terhadap masyarakat yang bersifat daring atau online yaitu aplikasi Sibisa. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis inovasi aplikasi Sibisa dalam pelayanan Kartu Keluarga di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Medan. Metode: penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dan mengumpulkan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi untuk memahami efektivitas penerapan aplikasi Sibisa. Hasil/Temuan: Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi Sibisa memberikan manfaat yang signifikan dalam meningkatkan efisiensi pelayanan dokumen kependudukan, mengurangi antrian, dan memudahkan masyarakat dalam proses pengurusan dokumen. Meskipun demikian, terdapat beberapa kendala seperti kurangnya pemahaman masyarakat lanjut usia terhadap penggunaan aplikasi dan perlunya sosialisasi lebih lanjut mengenai aplikasi ini. Kesimpulan: Berdasarkan teori inovasi Rogers, penelitian ini menemukan bahwa aplikasi Sibisa memiliki nilai lebih dalam hal kemanfaatan, kesesuaian, dan pengamatan, namun masih menghadapi tantangan pada dimensi kerumitan dan pengaplikasian. Penelitian ini menyimpulkan bahwa inovasi aplikasi Sibisa secara umum berhasil meningkatkan kualitas pelayanan kependudukan di Kota Medan, meskipun masih memerlukan beberapa perbaikan untuk optimalisasi layanan. Kata Kunci: Inovasi Pelayanan, Kartu Keluarga, Pelayanan Daring
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GF Human ecology. Anthropogeography |
Divisions: | Faculty of Goverment Management > Study of Human Resources Management |
Depositing User: | Studi Kependudukan dan Catatan Sipil FPM |
Date Deposited: | 05 Jun 2024 02:12 |
Last Modified: | 05 Jun 2024 02:12 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/17696 |
Actions (login required)
View Item |