USABILITY TESTING SISTEM DAFTAR ONLINE DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SUMEDANG DENGAN METODE SINGLE EASE QUESTION (SEQ)

Rohman, Taufikur (2023) USABILITY TESTING SISTEM DAFTAR ONLINE DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SUMEDANG DENGAN METODE SINGLE EASE QUESTION (SEQ). Other thesis, IPDN.

[img]
Preview
Text
TaufikurRohman_30.0594_UsabilityTestingSistemDaftarOnlinediRumahSakitUmumDaerahSumedangDenganMetodeSingleEaseQuestin(SEQ).pdf

Download (227kB) | Preview

Abstract

ABSTRACT Problems/Background (GAP): Regional hospital Sumedang Regional General Hospital (RSUD) is situated in Sumedang. The hospital is a Class B, non-educational facility at the moment. Its standing is determined by Sumedang Regent Decree Number 445/Kep.270-RSUD/2003. There are still a lot of things that need to be improved in the service process using the online registration website, specifically https://rsud.sumedangkab.go.id/, in its application, from the interface aspect (initial appearance) to the system (availability of quotas, etc.) and user understanding in using it. At Sumedang Hospital, there are still a lot of patients who don't know how to register online or even have a website. Purpose The goal of this study is to determine the usability (degree of use) of an online website registration system based on some features of usability testing conducted using the SEQ Method: method (single ease Question). This approach puts the user's experience first by rating the website's level of complexity on a scale from 1 to 7. The research used a mixed-methods approach (the mixed method is a planned, structured, systematic, and measurable effort to jointly utilize two research methods, namely quantitative and qualitative, so as to emphasize the advantages and minimize the disadvantages and advantages of each of these methods). Results/Findings: The findings obtained from this study are that many patients are still unaware of the program and website of online registration at Sumedang Hospital, There are many opinions from patients who allude to the lack of socialization from the hospital regarding the online registration system that is currently running and many patients complain about the lack of quota from the number of patients who want to register so that there is a significant gap between the number of patients who want to register and the number of medical personnel provided. Conclusion: From the findings of the study, the researcher deduces that the Sumedang Hospital's online registration website, https://rsud.sumedangkab.go.id, has a usability level that is relatively high because the average value obtained is greater than 5. In addition, the author advises the Sumedang Regional General Hospital to keep advancing the innovations it already uses to better serve patients, keep enhancing its online registration process, and if possible, create a mobile version of the website to make it even easier to use, as well as keep communicating with the community about new innovations it has implemented to better serve the community. Keywords: Sumedang Regional General Hospital, Website, Usability Testing, Single Ease Question ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumedang adalah rumah sakit daerah yang terletak di kota sumedang. Saat ini tipe dari rumahsakitnya adalah Tipe B Non Pendidikan. Status ini berdasar pada SK Bupati Sumedang Nomor 445/Kep.270-RSUD/2003. Dalam proses pelayanan nya kini telah menggunakan website pendaftaran online yaitu https://rsud.sumedangkab.go.id/ dalam penerapannya masih terdapat banyak hal yang harus diperbaiki dari mulai aspek interface (tampilan awal) hingga system nya (kesediaan kuota,dll) serta kefahaman user dalam menggunakannya masih banyak pasien yang belum mengetahui cara serta bahkan adanya pendaftaran online berbasis website di RSUD Sumedang. . Tujuan: Penelitian ini bertujuan agar mengetahui Bagaimana tingkat usability (tingkat kegunaan) website pendaftaran online dengam didasarkan aspek pengujian usability testing menggunakan Metode: metode SEQ (Single Ease Question) metode ini berfokus pada pengalaman dari pengguna dengan memanfaatkan skala 1-7 guna mengukur tingkat kesulitan dari website tersebut. Penelitian menggunakan Teknik mix method (metode campuran merupakan usaha terencana, terstruktur, sistematis dan terukur guna memanfaatkan secara bersama dua metode penelitian yaitu kiantitatif dengan kualitatif, sehingga dapat menekankan kelebihan dan meminimalisir kekurangan serta kelebihan masing – masing dari metode tersebut. Hasil/Temuan: Temuan yang diperoleh dari penelitian ini yaitu banyaknya pasien yang masih tidak mengetahui adanya program serta website dari pendaftaran online di RSUD Sumedang, banyaknya pendapat dari pasien yang menyinggung soal kurangnya sosialisasi dari pihak RSUD terkait system pendaftaran online yang tengah berjalan serta banyak pasien yang mengeluhkan kurangnya kuota dari jumlah pasien yang ingin mendaftar sehingga terjadi kesenjangan jumlah yang cukup signifikan antara jumlah pasien yang ingin mendaftar dengan jumlah tenaga medis yang disediakan. Kesimpulan: Dari hasil penelitian yang dilakukan, peneliti menarik kesimpulan dari hasil penelitian yang digunakan, bahwa tingkat kegunaan dari website https://rsud.sumedangkab.go.id/ yang merupakan website pendaftaran online di RSUD Sumedang jika dilihat dari tingkat uji kegunaan melalui tes yang dilakukan oleh peneliti bernilai cukup mudah digunakan karna nilai rata – rata yang didapat adalah >5 . selain itu saran yang dapat penulis adalah Rumah Sakit Umum Daerah sumedang harus terus melakukan peningkatan terhadap pelayanan nya kepada pasien melalui inovasi – inovasi yang ada serta terus meningkatkan system dari pendaftaran online yang telah ada dan jika lebih baiknya lagi membuat versi mobile dari website tersebut agar lebih mudah digunakan dan juga RSUD sumedang harus terus melakukan sosialisi kepada masyarakat terkait inovasi – inovasi yang dibuat sebagai upaya dalam peningkatan pelayananya kepada masyarakat. Kata Kunci : Rumah Sakit Umum Daerah Sumedang, Website , Usability Testing, Single Ease Question.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Teknologi Rekayasa Informasi Pemerintahan FMP
Date Deposited: 14 Jul 2023 04:00
Last Modified: 14 Jul 2023 04:00
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/15949

Actions (login required)

View Item View Item