STRATEGI BADAN PENGAWAS PEMILU (BAWASLU) DALAM PENGAWASAN PELAKSANAAN PEMILIHAN UMUM SERENTAK TAHUN 2019 DI KABUPATEN JEMBER PROVINSI JAWA TIMUR

Wibawa, I Nengah Billy Rangga (2023) STRATEGI BADAN PENGAWAS PEMILU (BAWASLU) DALAM PENGAWASAN PELAKSANAAN PEMILIHAN UMUM SERENTAK TAHUN 2019 DI KABUPATEN JEMBER PROVINSI JAWA TIMUR. Other thesis, IPDN.

[img]
Preview
Text
I NENGAH BILLY RANGGA WIBAWA.pdf

Download (503kB) | Preview

Abstract

ABSTRACT Problems/Background (GAP): This research is motivated by the duties and functions of the Election Supervisory Body which oversees and oversees elections so that they run well and minimize the occurrence of violations, which in Jember Regency Based on the 2019 Jember Regency Bawaslu Comprehensive Final Report, there were 529 findings on the handling of election violations during the General Election Stages in 2019. Purpose: The purpose of this research is to find out the strategy of the Jember Regency Election Supervisory Body (Bawaslu) in implementing supervision of the 2019 simultaneous general elections in order to face the 2024 simultaneous elections and to find out the strengths , weaknesses, opportunities and threats faced by the Jember Regency Bawaslu in carrying out supervision of the 2019 simultaneous general elections and also the obstacles encountered. Method: The research method used is a qualitative method and the type of research used is Sugiyono's qualitative descriptive (2015). The data sources used are primary data sources and secondary data sources. Data collection techniques using interviews and documentation. The data analysis technique used is data reduction, data presentation and conclusion. Results: The results of the study show that the strategy is based on Freddy Rangkuti's SWOT analysis (2014) to the Jember Regency Election Supervisory Body (Bawaslu) in carrying out oversight of the 2019 simultaneous general elections in the form of utilizing high community participation to support the implementation of Bawaslu's duties in supervising the course of elections, utilizing easy internet access to carry out programs owned by Bawaslu, political education programs owned can be focused on the use of social media. Conclusion: In carrying out supervision of the District Bawaslu, the bias is to use a strategy in the form of utilizing available technology, such as political education programs that are owned can be focused on using social media, using the Gowaslu application, utilizing the GPSMap Camera application in real time reporting. Improve coordination and cooperation with other stakeholder agencies. The ball pick�up program for the community in an effort to supervise general elections. Keywords: Strategy, Supervision, General Election. 2 ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tugas dan fungsi yang dimiliki oleh Badan Pengawas Pemilu dimana mengawasi dan mengawal pemilu agar berjalan dengan baik, yang dimana di Kabupaten Jember Berdasarkan Laporan Akhir Komprehensif Bawaslu Kabupaten Jember Tahun 2019, temuan penanganan pelanggaran pemilu selama Tahapan Pemilihan Umum pada Tahun 2019 sebanyak 529. Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Jember dalam pelaksanaan pengawasan pemilihan umum serentak tahun 2019 guna menghadapi pemilu serentak tahun 2024 dan untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang serta ancaman yang dihadapi oleh Bawaslu Kabupaten Jember dalam pelaksanaan pengawasan pemilihan umum serentak tahun 2019 dan juga hambatan yang dihadapi. Metode : Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dan tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif milik Sugiyono(2015). Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil/Temuan : Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi berdasarkan analisis SWOT milik Freddy Rangkuti(2014) kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Jember dalam pelaksanaan pengawasan pemilihan umum serentak tahun 2019 berupa Memanfaatkan partisipasi masyarakat yang tinggi guna mendukung jalannya tugas Bawaslu dalam mengawasi jalannya pemilu, memanfaatkan kemudahan akses internet untuk melaksanakan program yang dimiliki oleh Bawaslu, program pendidikan politik yang dimiliki dapat difokuskan pada pemanfaatan media sosial. Partisipasi masyarakat yang tinggi dapat digunakan dalam menyukseskan pemberian sosialisasi kepada masyarakat, memanfaatkan kemudahan akses internet dalam pengoptimalan pelaporan pelanggaran melalui aplikasi Gowaslu, tingginya partisipasi masyarakat dalam mengawasi jalannya pemilihan umum harus diakomodasi dengan sitem pelaporan Gowaslu yang baik. Kesimpulan : Dalam pelaksanaan pengawasan Bawaslu Kabupaten bisa menggunakan strategi berupa pemanfaatan teknologi yang tersedia, seperti program pendidikan politik yang dimiliki dapat difokuskan pada pemanfaatan media sosial, pemanfataan aplikasi Gowaslu, memanfaatkan aplikasi GPSMap Camera dalam pelaporan secar real time. Meningkatkan koordinasi dan kerjasama dengan lembaga stakeholder lainnya. Program jemput bola kepada masyarakat dalam upaya pengawasan pemilihan umum. Optimalisasi penggunaan anggaran pada program untuk mengentaskan mental uang masyarakat. Kata Kunci: Strategi, Pengawasan, Pemilihan Umum

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Politics and Government > Applied Indonesian Politics
Depositing User: Politik Indonesia Terapan
Date Deposited: 09 Jun 2023 06:16
Last Modified: 09 Jun 2023 06:16
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/14141

Actions (login required)

View Item View Item