Sukmanda, Gemilang Pramudya (2023) EFEKTIVITAS PENEGAKAN KETERTIBAN PENYAKIT MASYARAKAT OLEH SATUAN POLISI PAMONG PRAJA KOTA PAYAKUMBUH PROVINSI SUMATERA BARAT. Other thesis, IPDN.
|
Text
RINGKASAN SKRIPSI GEMILANG PRAMUDYA SUKMANDA_30.0187_EFEKTIVITAS PENEGAKAN KETERTIBAN PENYAKIT MASYARAKAT OLEH SATUAN POLISI PAMONG PRAJA KOTA PAYAKUMBUH PROVINSI SUMATERA BARAT.pdf Download (435kB) | Preview |
Abstract
Ketertiban umum serta ketenteraman masyarakat ialah gambaran sebuah kondisi di mana masyarakatnya dapat melaksanakan kegiatan serta aktivitas sehari-hari dengan tenteram, teratur, serta tertib sebagai pendukung pelaksanaan pembangunan di daerah secara berkelanjutan. Terdapat banyak permasalahan yang berkaitan dengan ketertiban umum serta ketenteraman masyarakat salah satunya di Kota Payakumbuh sendiri. Ada berbagai kasus pelanggaran terkait ketertiban umum terkhususnya adalah penyakit masyarakat dan maksiat. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penegakan ketertiban penyakit masyarakat oleh Satpol PP di Kota Payakumbuh. Metode: Penelitian ini menggunakan teori efektivitas yang dikemukakan oleh Tangkilisan (2007). Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan memberikan gambaran fakta serta data yang terjadi di lapangan melalui teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan snowball sampling. Hasil/Temuan: Hasil penelitian ini menunjukkan efektivitas penegakan ketertiban penyakit masyarakat oleh Satuan Polisi Pamong Praja Kota Payakumbuh Provinsi Sumatera Barat belum efektif. Hal ini dapat dilihat dari sisi pendidikan para anggota Satpol PP, kualitas kerja, tingkat kedisiplinan yaitu ketepatan waktu dan kehadiran serta penyelesaian setiap tugas dari anggota Satuan Polisi Pamong Praja Kota Payakumbuh untuk menekan adanya berbagai pelanggaran terutama penyakit masyarakat dan maksiat. Kesimpulan: Efektivitas penegakan ketertiban penyakit masyarakat oleh Satuan Polisi Pamong Praja Kota Payakumbuh belum efektif. Kata Kunci : ketertiban, penyakit masyarakat, maksiat, efektivitas, Satpol PP
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Campus > IPDN Kampus Jatinangor |
Depositing User: | Praktik Perpolisian Tata Pamong FPM |
Date Deposited: | 29 May 2023 07:05 |
Last Modified: | 29 May 2023 07:05 |
URI: | http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/13000 |
Actions (login required)
View Item |