PEMBERDAYAAN MASYARAKAT NELAYAN TRADISIONAL MELALUI PROGRAM NASIONAL PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MANDIRI KELAUTAN DAN PERIKANAN DI KECAMATAN KOBA KABUPATEN BANGKA TENGAH

Alfatah, Muhammad Daffa (2022) PEMBERDAYAAN MASYARAKAT NELAYAN TRADISIONAL MELALUI PROGRAM NASIONAL PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MANDIRI KELAUTAN DAN PERIKANAN DI KECAMATAN KOBA KABUPATEN BANGKA TENGAH. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
29.0467_C5_Muhammad Daffa Alfatah_Ringkasan Skripsi Daffa.pdf

Download (467kB) | Preview

Abstract

Problem/Background (GAP): The National Marine and Fisheries Independent Community Empowerment Program hereinafter referred to as PNPM Mandiri KP is a community empowerment program that aims to increase skills and income, increase marine and fisheries entrepreneurial spirit and improve the welfare of coastal communities. Central Bangka Regency is one of the 120 regencies in Indonesia. Purpose: This study aims to determine how empowerment through PNPM Mandiri KP by the Department of Fisheries in Koba District, Central Bangka Regency. Then to find out the impact of empowerment through PNPM Mandiri-KP on the welfare of fishermen who are beneficiaries of PNPM Mandiri-KP in Koba District, Central Bangka Regency. Methods: This research was conducted using a descriptive qualitative research method with an inductive approach. The basic research method in data collection techniques is through observation, interviews, and documentation. Results/Findings: Based on the results of research conducted that the implementation of fishermen empowerment through PNPM Mandiri KP by the Fisheries Service has been carried out but some have been optimal or not yet optimal, the success of this program of activities of the Fisheries Service can be seen from the increase in marketing and production which the Fisheries Service provides facilities to fishermen from the program of activities. In addition, in maintaining the physical environment the Fisheries Service of Central Bangka Regency is also going well with the Coral Reforestation and the construction of artificial habitats (Clumps). Conclusion: Traditional fishermen empowerment activities through PNPM Mandiri KP are considered good in terms of increasing community knowledge, training, increasing production, marketing, environmental sustainability and strengthening institutions, however, capital activities are considered not optimal, such as increasing capital because there is no longer a budget in the form of Direct Assistance. Society (BLM). So the Central Bangka District Office chose to act as an intermediary between the bank and small fishermen. However, small fishing communities still do not dare to deal with banks, so they prefer to borrow funds from middlemen. For this reason, the authors suggest to the Fisheries Service of Bangka Regency to improve guidance and counseling in terms of increasing the activity program to increase the capacity of fishermen in GPS or SIDOLPHIN operation, marketing, capital and production. for fishermen in Koba District, Central Bangka Regency. Keywords: Empowerment of Fishermen, Traditional Fishermen, PNPM Mandiri KP, Central Bangka Regency Permasalahan/Latar Belakang(GAP): Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Kelautan dan Perikanan yang selanjutnya disebut PNPM Mandiri KP adalah program pemberdayaan masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan skill dan penghasilan, peningkatan jiwa wirausaha kelautan dan perikanan dan meingkatkan kesejahteraan masyarakat pesisi. Kabupaten Bangka Tengah merupakan salah satu dari 120 Kabupaten yang ada di Indonesia. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pemberdayaan melalui PNPM Mandiri KP oleh Dinas Perikanan di Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah. Kemudian untuk mengetahui dampak pemberdayaan melalui PNPM Mandiri-KP terhadap terhadap kesejahteraan nelayan penerima manfaat PNPM Mandiri-KP di Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah. Metode: Penelitan ini dilakukan menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif, Metode peneliti yang mendasar dalam teknik pengumpulan data melalui, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil/Temuan: Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan bahwa pelaksanaan pemberdayaan nelayan melalui PNPM Mandiri KP oleh Dinas Perikanan telah dilaksanakan namun ada yang sudah optimal maupun belum optimal, keberhasilan dari program kegiatan Dinas Perikanan ini dapat dilihat dari peningkatan pemasaran serta produksi yang mana Dinas Perikanan memberikan fasilitas kepada nelayan dari program kegiatan tersebut. Selain itu dalam menjaga lingkungan fisik Dinas Perikanan Kabupaten Bangka Tengah juga berjalan dengan baik dengan adanya Reboisasi Karang dan pembangunan habitat buatan (Rumpun). Kesimpulan: Kegiatan pemberdayaan nelayan tradisinonal melalui PNPM Mandiri KP dinilai baik dalam segi peningkatan pengetahuan masyarakat, pelatihan, peningkatan hasil produksi, pemasaran, kelestarian lingkungan dan penguatan Lembaga, namun adapun kegiatan pemodalan dinilai belum optimal seperti peningkatan modal dikarenakan tidak adanya lagi anggaran berupa Bantuan Langsung Masyarakat (BLM). Sehingga Dinas Kabupaten Bangka Tengah memilih untuk menajadi perantara antara bank dan nelayan kecil. Namun masyarakat nelayan kecil masih belum berani berurusan dengan bank sehingga lebih memilih meminjam dana dari tengkulak. Untuk itu penulis menyarankan kepada Dinas Perikanan Kabupaten Bangka untuk ditingkatkan pembinaan dan penyuluhan dalam hal meningkatkan program kegiatan peningkatan peningkatan kemampuan nelayan dalam pengoperasian GPS atau SIDOLPHIN, pemasaran, permodalan dan produksi. bagi nelayan di Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah. Kata kunci: Pemberdayaan Nelayan, Nelayan Tradisional, PNPM Mandiri KP, Kabupaten Bangka Tengah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Politics and Government > Community Economic and Rural Development
Depositing User: Pembangunan Ekonomi dan Pemberdayaan Masyarakat FPP
Date Deposited: 27 Jul 2022 07:02
Last Modified: 27 Jul 2022 07:02
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/11866

Actions (login required)

View Item View Item