INOVASI PELAYANAN AKTA KEMATIAN MELALUI WEBSITE DI DISDUKCAPIL KOTA BINJAI PROVINSI SUMATERA UTARA

GINTING, YUDHA WARDANA (2022) INOVASI PELAYANAN AKTA KEMATIAN MELALUI WEBSITE DI DISDUKCAPIL KOTA BINJAI PROVINSI SUMATERA UTARA. Diploma thesis, INSTITUT PEMERINTAHAN DALAM NEGERI.

[img]
Preview
Text
Yudha Wardana Ginting_29.0178.pdf

Download (564kB) | Preview

Abstract

Melaksanakan amanat PERMENDAGRI No.7 Tahun 2019 tentang Pelayanan Administrasi Kependudukan Secara Daring, Pemerintah Kota Binjai bersama Disdukcapil melakukan Inovasi Pelayanan berbasis website. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa inovasi pelayanan pemerintahan dalam menyukseskan pelayanan online, faktor pendukung dan penghambat, serta mengetahui dan menganalisa upaya dalam mengatasi faktor penghambat inovasi pemerintahan. Teori yang dipakai sebagai pisau analisis dalam penulisan Skripsi ini menggunakan teori inovasi dari Rogers dalam Suwarno (2008: 17-18) yang menjelaskan bahwa dalam inovasi terdapat 5 (lima) hal yang merupakan dimensi dari suatu inovasi. Dimensi tersebut adalah, Relativa Advantage (keuntungan relatif), Compability atau kesesuaian, Complexity atau kerumitan, Triability atau kemungkinan dicoba, Observability atau kemudahan diamati. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif dan pendekatan induktif, dengan teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian disimpulkan bahwa inovasi pemerintahan yang dilaksanakan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Binjai sudah terlaksana dengan baik, tetapi masih terdapat kekurangan yang perlu ditingkatkan yaitu kurangnya jumlah sumber daya manusia di Disdukcapil dan pengetahuan masyarakat terkait pemahaman penggunaan internet termasuk website mengenai inovasi pelayanan di Disdukcapil Kota Binjai. Kata Kunci: Inovasi Pemerintahan, Pelayanan, Akta Kematian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
Depositing User: Studi Kependudukan dan Catatan Sipil FPM
Date Deposited: 21 Jul 2022 07:40
Last Modified: 21 Jul 2022 07:40
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/11581

Actions (login required)

View Item View Item