EVALUASI KEBIJAKAN MITIGASI BENCANA GEMPA BUMI DI KOTA PADANG PROVINSI SUMATERA BARAT

MAYENDRI, FILDZAH APRILIANI (2022) EVALUASI KEBIJAKAN MITIGASI BENCANA GEMPA BUMI DI KOTA PADANG PROVINSI SUMATERA BARAT. Diploma thesis, INSTITUT PEMERINTAHAN DALAM NEGERI.

[img]
Preview
Text
RINGKASAN SKRIPSI FILDZAH APRILIANI.pdf

Download (306kB) | Preview

Abstract

Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Penelitian ini berjudul “Evaluasi Kebijakan Mitigasi Bencana Gempa Bumi di Kota Padang Provinsi Sumatera Barat”. Tujuan: peneliti melakukan penelitian ini dilatarbelakangi oleh bencana gempa bumi yang kerap terjadi setiap tahunnya dan berdampak kerugian yang tinggi oleh sebab itu penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan kebijakan mitigasi gempa bumi di Kota Padang Provinsi Sumatera Barat serta mengetahui hambatan dan upaya yang dilakukan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Padang. Metode: metode penelitian yang digunakan ialah metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif yaitu suatu metode dengan cara mendeskripsikan secara sistematis tentang kenyataan atau keadaan yang sebenarnya di lapangan untuk kemudian dianalisis guna memberi pemecahan masalah yang ditemukan. Teknik pengumpulan data dengan melakukan wawancara, dokumentasi, dan observasi. Adapun Langkah-langkah analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan yang terakhir penarikan kesimpulan. Hasil/Temuan: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan kebijakan mitigasi bencana gempa bumi di Kota Padang digolongkan belum efektif, karena adanya hambatan yang dapat dilihat dari belum memadainya sarana prasarana yang dimiliki BPBD, kapasitas pegawai yang masih kurang dan kesadaran masyarakat yang masih rendah terhadap resiko dampak bencana. Kesimpulan: adanya hambatan dalam pelaksanaan kebijakan mitigasi bencana gempa bumi di Kota Padang sehingga upaya yang dilakukan dalam menghadapi hambatan ini adalah kerjasama antar lembaga pemerintah ataupun instansi vertikal, meningkatkan kapasitas pegawai dengan rutin melaksanakan pelatihan dan melakukan sosialisasi dan mengajak berperan aktif kepada seluruh kepala wilayah yang daerahnya rawan terkena bencana gempa bumi. Kata Kunci: Evaluasi, Kebijakan, Mitigasi Gempa Bumi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Manajemen Keamanan dan Keselamatan Publik FPM
Date Deposited: 07 Jul 2022 02:17
Last Modified: 07 Jul 2022 02:17
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/10853

Actions (login required)

View Item View Item