PERAN POLISI PAMONG PRAJA DALAM MENERTIBKAN PEDAGANG KAKI LIMA DI KABUPATEN ASAHAN PROVINSI SUMATERA UTARA

Sianturi, Yoel Karunia (2022) PERAN POLISI PAMONG PRAJA DALAM MENERTIBKAN PEDAGANG KAKI LIMA DI KABUPATEN ASAHAN PROVINSI SUMATERA UTARA. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
Repo-Yoel Karunia Sianturi.pdf

Download (566kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Permasalahan/Latar Belakang (GAP): Penelitian ini meneliti tentang pedagang kaki lima yang melakukan pelanggaran terhadap peraturan daerah. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran polisi pamong praja dalam menertibkan pedagang kaki lima serta mengetahui upaya yang dilakukan dalam mengatasi faktor penghambat polisi pamong praja dalam menertibkan pedagang kaki lima. Metode: Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian secara kualitatif yang bersifat deskriptif dengan pendekatan induktif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Hasil/Temuan: Hasil penelitian ini menunjukan peran polisi pamong praja dalam menertibkan pedagang kaki lima sudah cukup baik. Satpol pp yang mengemban tugas sebagai penegak peraturan kepala daerah, penyelenggara ketertiban umum, dan ketentraman masyarakat serta perlindungan masyarakat. Pelaksanaan tugas tersebut berjalan dengan baik, hanya saja terdapat beberapa faktor yang menjadi penghambat. Faktor faktor tersebut meliputi kurangnya kesadaran PKL terhadap peraturan yang ada. Menyikapi hal tersebut, satpol pp melakukan upaya upaya meliputi peningkatan kualitas sdm anggota serta memenuhi sarana dan prasarana. Hal ini guna untuk mengoptimalkan peran polisi pamong praja dalam menertibkan pedagang kaki lima di Kabupaten Asahan. Kesimpulan: kesimpulan pada penelitian ini adalah peran Satpol PP sudah berjalan dengan cukup baik walaupun ada beberapa hambatan. Kata kunci: Peran, Satpol PP, Pedagang Kaki Lima

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Politics and Government > Governance Policing Practice
Depositing User: Praktik Perpolisian Tata Pamong FPM
Date Deposited: 04 Jul 2022 03:53
Last Modified: 05 Jul 2022 04:30
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/10595

Actions (login required)

View Item View Item