MANAJEMEN PEMERINNTAHAN DAERAH DALAM PENGELOLAAN ASET PASCA BENCANA TSUNAMI DI KOTA PALU PROVINSI SULAWESI TENGAH

onsent, juan rivaldi onsent (2022) MANAJEMEN PEMERINNTAHAN DAERAH DALAM PENGELOLAAN ASET PASCA BENCANA TSUNAMI DI KOTA PALU PROVINSI SULAWESI TENGAH. Diploma thesis, Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

[img]
Preview
Text
REPOSITORY- JUAN RIVALDI ONSENT - D3- 29.1450..pdf

Download (224kB) | Preview

Abstract

Permasalahan/Latar Belakang: Skripsi ini berjudul “Manajemen Pemerintahan Daerah Dalam Pengelolaan Aset Pasca Bencana Tsunami di Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah”. Tujuan: Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis manajemen pemerintahan daerah dalam pengelolaan aset pasca bencana tsunami di Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah, untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor pendukung dan penghambat manajemen pemerintahan daerah dalam pengelolaan aset pasca bencana tsunami di Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah, untuk Mengetahui dan menganalisis upaya mengatasi faktor-faktor penghambat manajemen pemerintahan daerah dalam pengelolaan aset pasca bencana tsunami di Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah. Metode: Teori yang digunakan dalam mengukur manajemen adalah teori George R. Terry dalam dasar-dasar manajemen edisi revisi (2019:8) yakni perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), pelaksanaan (actuating), pengawasan (controlling). Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan induktif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Adapun informan dalam penelitian ini yaitu Walikota Palu, Ketua DPRD, Sekretaris Daerah Kota Palu, Assisten Daerah Kota Palu, Kepala BPKAD Kota Palu, Sekretaris BPKAD Kota Palu, Kepala Sub Umum dan Kepegawaian BPKAD Kota Palu, Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan BPKAD Kota Palu, Kepala Bidang Aset BPKAD Kota Palu, serta masyarakat dalam hal ini pegawai BPKAD Kota Palu. Hasil/Temuan Berdasarkan hasil penelitian di lapangan dapat disimpulkan bahwa Manajemen Pemerintahan Daerah sudah baik Dalam Pengelolaan Aset Pasca Bencana Tsunami meskipun dalam prosesnya terdapat kendala yang disebabkan oleh bencana tsunami dan pandemi Covid. Kesimpulan: Terdapat faktor-faktor penghambat yang mempengaruhi Manajemen Pemerintahan Daerah Dalam Pengelolaan Aset seperti terdapat kekurangan anggaran pelatihan/BIMTEK dan Kurangnya ketersediaan SDM. Kata Kunci: Manajemen , Pemerintahan Daerah, Aset, Tsunami

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
G Geography. Anthropology. Recreation > GB Physical geography
G Geography. Anthropology. Recreation > GF Human ecology. Anthropogeography
Divisions: Campus > IPDN Kampus Jatinangor
Depositing User: Administrasi Pemerintahan Daerah FMP
Date Deposited: 30 Jun 2022 02:57
Last Modified: 30 Jun 2022 02:57
URI: http://eprints.ipdn.ac.id/id/eprint/10460

Actions (login required)

View Item View Item